The Little Mermaid
By Trending Youtube
(Rabu, 31 Mei 2023)
Film animasi Disney yang berjudul The Little Mermaid kini sedang diminati para pecinta film bergenre Princesss Romantic.
Anak-anak, remaja, dan dewasa sudah mengetahui cerita atau kisah The little mermaid ini.
Banyaknya Production House film sudah menayangkan The little mermaid dalam berbagai versi.
Tahun 2023 ini The little mermaid kembali tayang dalam bentuk film layar lebar dan termasuk film yang menjadi film trending pada tahun ini.
The little mermaid mengisahkan tokoh fiksi utamanya yang bernama Ariel, ia merupakan putri duyung anak termuda di kerajaan Atlantica yang dipimpin oleh ayahnya sendiri yang bernama raja Triton.
Kehidupan Ariel yang bahagia sebagai putri duyung yang menyenangkan banyak orang, tetapi ia selalu tertarik dengan kehidupan manusia di atas permukaan lautan sana sedangkan kehidupan manusia yaitu salah satunya tidak boleh bersentuhan dengan dunia bawah laut.
Ariel sering sekali berenang dan memunculkan dirinya ke atas permukaan laut, ia melihat kapal-kapal yang berlayar, burung-burung yang berterbangan dan luasnya langit dengan itu membuatnya merasa senang.
Hingga suatu hari terjadilah badai yang besar di lautan dan membuat sebuah kapal milik kerajaan tenggelam, di kapal itu terdapat pangeran yang bernama Erick. Pangeran Erick terombang-ambing di lautan luas.
Ketika Ariel sedang berenang ia melihat ada manusia yang sedang terombang-ambing di lautan, lalu ia menghampirinya dan setelah dilihatnya ia pun terkejut karena itu merupakan seorang pangeran dari sebuah kerajaan.
Ariel pun menyelamatkan pangeran dan membawanya ketepian pantai lalu meninggalkannya seorang diri karena ia tidak ingin ada manusia lain yang melihatnya.
Setelah kejadian penyelamatan itu membuat Ariel semakin tertarik dengan dunia manusia, bahkan ia jatuh cinta kepada pangeran Erick.
Ariel memiliki rasa cinta yang amat dalam sehingga membuatnya berniat untuk bisa hidup di dunia manusia, berbagai cara ia lakukan agar impiannya terwujud walaupun dilarang oleh ayahnya sendiri raja Triton.
Ariel ingin sekali menjadi manusia ia pun harus berurusan dengan Ursula yang merupakan penyihir bawah laut.
Akhinya Ariel mendatangi Ursula dan memintanya untuk mengubah dirinya menjadi manusia. Ursula pun menyanggupi permintaan Ariel, tetapi dengan membuat perjanjian yaitu Ariel harus menukar suaranya yang indah dengan kaki agar ia bisa menjadi manusia. Ariel pun menerima perjanjian itu, ia tidak memikirkan apa yang akan terjadi nantinya.
Setelah itu Ariel mendapatkan kakinya dan ia pun sudah menjadi manusia, tetapi ia tidak dapat berbicara karena suaranya sudah ia tukar pada Ursula.
Suatu hari Ariel terdampar ditepi pantai dan ia ditemukan oleh pangeran Erick, pangeran Erick menanyakan tentang siapa ia tetapi Ariel tidak dapat berkata apa-apa lalu pangeran membawanya ke istana.
Di istana Ariel diperlakukan seperti seorang putri dengan memakai gaun yang indah, ia sangat senang sekali impiannya bertemu pangeran Erick akhirya terwujud tetapi ia tidak dapat memberitahukan pada pangeran bahwa ia lah yang menyelamatkannya waktu itu.
Berikut adalah sepenggal kisah The little mermaid yang aku ketahui dan film ini termasuk film favorit, kalau menurutku film ini bagus mengisahkan pengorbanan seorang wanita untuk mendapatkan cintanya walaupun mereka berbeda dunia.
Konflik didalamnya pun ada yaitu pertentangan dari ayahnya Ariel raja Triton dan juga Ariel harus berurusan dengan Ursula si penyihir laut.
Film ini sudah tayang di bioskop-bioskop Indonesia mulai tanggal 24 Mei 2023. Penonton akan disuguhkan film fantasi berbalut musical selama 2 jam 15 menit.
Lima alasan ini bikin film The little mermaid jadi menarik untuk ditonton.
1. Bawa nostalgia
Film ini pertama kali muncul 17 November 1989 di bioskop Amerika oleh Buena Vista Pictures dibawah produksi The walt Disney Feature Animation.
Seri animasi ke-28 dari animasi Disney inilah yang kemudian kerap diputar disaluran televisi dan terkenang bagi kalangan milenial.
2. Musikalisasi yang menyegarkan
Adengan Ariel menyanyikan lagu Part of your world sambil memandangi atas lautan, lagu yang di nyanyikan Jodi Benson.
3. Visualisasi bawah laut yang epic
Keindahan bawah laut yang dibuat Rob Marshall. Hewan-hewan bawah laut yang bercengkrama bersama air tampak hampir nyata, birunya laut tempat tinggal Ariel terlihat indah dengan interaksi yang baik.
4. Bertabur Aktor dan Aktris populer
* Ariel diperankan oleh Halle Bailey, ia merupakan aktris pendatang baru dalam film layar lebar.
* Pangeran Erick diperankan oleh Jonah Hauer-King, ia merupakan seorang Aktor.
* Ursula diperankan oleh Melissa McCarthy.
* Raja Triton diperankan oleh Javier Bardem, ia merupakan seorang Aktor.
5. Produksi yang maksimal
Kerja sama tim yang menggarap produksi film hingga akhir, Halle Bailey rela menghabiskan waktu 13 jam penuh didalam air untuk membuat film ini realistis.
Tim menggunakan sebuah tangki air besar untuk menampung ribuan liter air sehingga terlihat mirip dengan air lautan.
Film The little mermaid akhirnya berhasil meraup untung 38 juta dollar atau 570 milliar dollar pada hari pembukaan, dibuka di 4.320 bioskop seluruh dunia dan meraup $120-130 juta dalam empat hari.
Rating film The little mermaid ini menduduki urutan ke tujuh tertinggi dari semua film dengan rating PG (bimbingan orang tua). Film ini bersaing di Box Office dengan Fast X.
Ayo kalian yang menyukai film Disney fiksi yang bergenre princess romantic sangat cocok untuk dijadikan rekomendasi tontonan saat menikmati liburan bersama keluarga.
Komentar
Posting Komentar